Resep Special Membuat Choco Layer Cheese Cake - Resep ini merupakan resep special dari Nyonyah Resep, karena Nyonyah kali ini menghadirkan jenis cup cake lezat dengan rasa coklat keju yang nikmat. Kue utamanya yaitu kue cokelat namun dilapisi adonan keju yang lezat maka Nyonyah Resep memberi nama resep special ini "Choco Layer Cheese Cake". Tentunya kalian para pecinta coklat dan keju wajib menyoba resep special choco layer cheese cake ini. Dijamin lezat dan mudah cara membuatnya. Nyonyah Resep selalu berinovasi setiap kali meng-update resep terbaru dan pastinya resep-resep dari Nyonyah sangat mudah dipahami dan mudah dipraktekkan di rumah karena Nyonyah Resep memiliki pedoman Easy Cook !. Balik lagi ke choco layer cheese cake yang lembut dan lezat ini dengan bahan-bahan pilihan yang mudah didapat di toko roti. Disini Nyonyah memakai dark cooking chocolate yang memiliki rasa coklat yang lezat dari yang lain walaupun agak sedikit pahit namun terasa asli coklatnya sehingga mampu menghadirkan rasa coklat yang khas dan kuat pada kue. Begitu pula keju yang kita pakai berupa cream sehingga lembut dan sedap pokoknya. Mau tau kelanjutannya, yuk kita lihat selengkapnya bahan apa saja yang kita butuhkan untuk membuat resep special choco layer cheese cake dan bagaimana cara membuat resep special yang satu ini, scroll terus ke bawah ya.
Bahan 1 :
- Cream Cheese sebanyak 150 gram
- Air jeruk lemon sediakan 1/4 sendok teh
- Telur, 1 butir, kocok lepas
- Siapkan gula tepung sebanyak 50 gram
Bahan 2 :
- Sediakan tepung terigu protein sedang sejumlah, 280 gram
- Cokelat bubuk sebanyak, 50 gram
- Telur siapkan 4 butir
- Mentega tawar, sejumlah 100 gram, lelehkan
- Dark cooking chocolate, sediakan 200 gram, lalu lelehkan
- Siapkan susu cair sebanyak 200 ml
- Baking powder, 1 sendok makan
- Gula halus sejumlah, 200 gram
- Serta, garam 1/2 sendok teh atau secukupnya
Cara Membuat :
Kita olah bahan 1 terlebih dahulu, kocok cream cheese dengan gula tepung hingga merata. Lalu masukkan telur yang sudah kita kocok tadi dan juga air jeruk lemon yang telah kita sediakan. Kita kocok lagi sampai adonan pertama rata sempurna. Kemudian setelah dirasa telah rata maka kita sisihkan.
Selanjutnya kita olah bahan 2, kita ayak dulu tepung terigu protein sedang, baking powder dan cokelat bubuk. Lalu tuang gula halus dan garam secukupnya. Setelah itu, kita duk hingga adonan kedua merata.
Berikutnya masih pada tahan mengolah bahan 2, kita kocok lepas keempat telur yang sudah kita siapkan dalam bahan kedua dengan susu cair dan mentega tawar yang telah kita lelehkan tadi. Kemudian tuang dark cooking chocolate leleh dan kita aduk lagi hingga merata.
Sesaat sudah merata, tuang adonan tadi sedikit demi sedikit ke dalam adonan kedua campuran tepung terigu sambil kita aduk hingga rata.
Lalu, tuang pada cetakan muffin yang telah dilapisi dua lembar cup kertas.
Setelah itu, adonan pertama tadi kita masukkan ke dalam plastik segitiga kemudian kita smprot ke atas adonan kedua tadi pada cup kertas.
Langkah terakhir kita masukan ke dalam oven dengan suhu 190 derajat celcius selama 20 menit. Saat sudah matang, choco layer cheese cake siap disajikan menjadi 24 cup.
Demikian tadi bahan-bahan yang dibutuhkan dalam resep special membuat choco layer cheese cake dan cara membuatnya yang memakan waktu selama 50 menit, tidak lama bukan? Jadi, tunggu apalagi yuk catat atau pantengin terus Nyonyah Resep. Lalu coba praktekin deh di rumah. Yang pasti dapat menambah wawasan kalian dalam hal pastry. Kalian bisa lihat menu pastry lainnya yang sudah kami posting kemarin yakni chiffon cake, kalian bisa mencobanya juga karena rasanya juga lezat dan lembut lho begitu pula proses pembuatan yang relatif mudah. Jadi tunggu apalagi begitu banyak resep di Nyonyah Resep, kalian tinggal pilih dan mencobanya. Silahkan bagi kalian yang ingin request menu hidangan bisa tulis pada kolom komentar, kami tunggu yang. Semoga resep kami bermanfaat dan tunggu resep terbaru dari kami ya. Terimakasih, selamat mencoba.
enak sekali resep choco layer cheese nya
BalasHapuspemilik alfamart