Home » , » Resep dan Cara Membuat Puding Biskuit Cokelat

Resep dan Cara Membuat Puding Biskuit Cokelat

Resep dan Cara Membuat Puding Biskuit Cokelat - Puding biasanya monoton satu rasa dan satu warna, yang ini tiga rasa dan dua warna puding yang menyatu. Tiga rasa yaitu rasa susu, biskuit dan cokelat. Tentunya ketiga rasa ini adalah favorit bagi anak kecil. Rasa cokelat yang mampu membangkitkan mood kita, rasa susu yang menetralkan badan kita dan biskuit yang memberi kekuatan pada tubuh kita. Bukan hanya untuk si kecil, puding biskuit cokelat ini juga bisa disajikan di hari istimewa seperti sekarang ini yaitu Hari Ibu. Yuk kita lihat bahan dan cara membuatnya.


Bahan :
- Susu cair siapkan 1 liter
- Biskuit marie sediakan 100 gram
- Spekuk, 1/2 sendok teh
- Agar-agar bubuk bening 1,5 bungkus
- Gula pasir sejumlah 200 gram
- Cokelat bubuk, 20 gram
- Air sebanyak 50 ml untuk melarutkan cokelat bubuk
- dan telur ayam 2 butir, ambil kuningnya saja

Bahan Saus Cokelat :
- Tepung maizena, 2 sendok teh larutkan dengan air hingga mengental
- Cokelat masak pekat, sebanyak 100 gram, potong-potong
- Gula pasir, 50 gram
- Susu cair sebanyak 300 ml

Cara Membuat :
         Langkah pertama kita blender 1 liter susu cair dan biskuit marie. Kemudian tuang kedalam panci, panaskan. Lalu, masukkan agar-agar, spekuk, dan gula pasir. Aduk hingga mendidih. Setelah mendidih matikan api.

         Ambil sedikit adonan dan tambahkan kuning telur lalu kita duk hingga rata. Tuang campuran tadi ke rebusan susu sambil kita aduk. Dan kita panaskan lagi hingga mendidih. Lalu angkat.

         Selanjutnya, ambil 1/4 bagian adonan. Tambahkan larutan cokelat dan aduk kembali.

         Tuang setengah adonan puding pada loyang, biarkan setengah membeku.

         Panaskan puding cokelat sambil diaduk hingga mendidih. Tuang ke puding setengah beku tadi. bekukan kembali ke dalam kulkas (lemari pendingin)

         Panaskan sisa adonan puding tadi dan tuang kedalam loyang lalu bekukan kembali.

         Setelah itu, kita diamkan dan kita buat saus cokelat. Rebus gula pasir dan susu cair aduk hingga mendidih. Masukkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai cokelat larut. Masukkan tepung maizena dan masak hingga meletup-letup.

         Sajikan puding biskuit cokelat bersama dengan saus cokelat.

Demikian tadi resep puding biskuit cokelat ala Nyonyah Resep dengan lama pembuatan 50 menit saja, semoga kalian terinspirasi untuk mencobanya. Menu ini sangat disukai anak kecil, jadi ibu silahkan mencobanya untuk si kecil. Hidangan ini juga bisa menjadi hadiah di hari ibu untuk ibu dan ibu mertua kalian. Silahkan tengok resep pai ragout telur ala Nyonyah Resep yang spesial hadir dihari ini untuk kalian. Cocok juga sebagai hantaran ke mertua dan keluarga jauh kalian. Yuk cobain. Selamat mencoba semoga hasilnya sesuai dengan istruksi dari Nyonyah dan terimakasih atas perhatiannya. Jangan lupa like, share dan komentarnya ya.

0 komentar:

Posting Komentar